Rabu, 14 Maret 2012

Goa Silomangleng

Di lereng gunung kelud sebelah selatan dan masuk ke wilayang Kabupaten Kediri terdapat sebuah goa yang dinamakan goa silomangleng 1, kenapa kok 1?apa ada yang ke-2?Jawabnya ada, yaitu goa silomangleng 2 yang terdapat di daerah Kabupaten Tulungagung, dan konon katanya ke dua goa ini saling terhubung.
Ada apa dengan goa ini?kenapa sampai dimasukkan dalam kategori misteri?
Berdasarkan pengalaman, begini ceritanya...goa itu pada jaman dahulu kala adalah tempat bertapanya Dewi  Kili Suci, yang sudah di bahasa dalam cerita Lembu Mahisa Suro. Setelah berbuat curang terhadap Lebu Mahisa Suro, sang dewi memilih cara untuk menebus kesalahannya dengan bertapa di goa ini. Dan disinilah terkuak cerita kenapa Dewi Kili Suci tidak mau menikah dengan siapapun, karena sang Dewi merasa malu dengan keadaan fisiknya, diakui atau tidak Dewi Kili Suci adalah sosok wanita yang cantik jelita, serta anggun. Akan tetapi dibalik kecantikannya dia adalah seorang yang HERMAPHRODIT. Ya sang dewi mempunyai kelamin ganda (Naudzubillah).
Berangkat dari situ maka sang dewi bertapa di goa silomangleng 1, entah tau dari mana sang Lembu Mahisa Suro mengolok-olok sang dewi melalui mulut goa yang satunya sehingga sang dewi marah dan menebar kutukan. Yang katanya kutukan itu berbunyi, wanita dari daerah kediri tidak akan bisa menikah kalau belum menjadi perawan tua.

Dimana letak misterinya?
Misterinya begini, barang siapa berpacaran di goa itu baik silomangleng 1 atau silomangleng 2 maka akan [utus dengan sendirinya tanpa sebab-sebab yang jelas. Hal ini sudah banyak terjadi, contohnya pada ibu penulis saat beliau masih muda. Berpacaran di daerah goa silomangleng. Setelah pulang dari sana tanpa sebab-sebab yang jelas tiba-tiba putus hubungan.
Bagi yang percaya silahkan dan bagi yang tidak percaya, monggo...kalu mau dicoba resiko di tanggung sendiri ya...


1 komentar: